F SELAMAT BERBAHAGIA - DI MAS BLOG

SELAMAT BERBAHAGIA


Milik siapakah sebenarnya kebagahiaan ?


Hampir setiap makhluk Allah SWT memiliki keinginan untuk bahagia. Kebahagiaan merupakan karunia kenikmatan dari Allah SWT. Dan dengan sifat Maha Adil-Nya, Allah pasti membagikan secara rata kepada seluruh makhluknya. Lantas kenapa banyak orang yang menyatakan aku tidak bahagia? Sebenarnya itu hanya suatu persepsi yang sempit. Ternyata sesungguhnya bahwa kebahagiaan itu sebenarnya banyak tercecer dalam perjalanan setiap orang yang mencari kebahagiaan yang dia maksud. Yang pada artinya, dia sudah mengabaikan kebahagiaan itu sendiri.


Seperti apakah rasanya sebuah kebahagiaan ?


Rasa dari sebuah kebahagiaan adalah merupakan hal yang relative. Artinya, Bahwa perasaan bahagia adalah sebuah perspektif. Setiap orang punya pendapatnya masing-masing tentang bahagia. Punya parameternya masing-masing. Ada yang merasa akan bahagia jika sudah mencapai cita-citanya. Ada yang merasa bahagia jika sudah punya harta. Bahagia jika bisa sekolah sampai ke jenjang pendidikan yang tinggi, dan banyak parameter lainnya.


Definisi masing-masing orang tentang arti bahagia juga berbeda-beda, yang penting kita harus selalu bersyukur atas setiap pencapaian yang telah kita jalani. Dengan bersyukur, kita akan merasa bahagia, karena ada orang lain yang kurang beuntung dibanding kita.


Apakah anda ingi merasa bahagia ?


Hanya sekedar ingin berbagi, dan ini hanya salah satu cara dari sekian banyak agar kita bisa bahagia. Karena, Bahagia itu harus dibuat, bukan dikejar. kalau kita mengejar kebahagiaan, jangan-jangan kita malah meninggalkan kebahagiaan itu sendiri.
Agar anda bahagia download di sini dan selamat berbahagia….


CONVERSATION

1 Comments:

pemyhasyim mengatakan...

weww,,,bgus bngd niy postingannya,,
aye sdot dolo yakh sob,,,
keep share sob,,,thx